Rachman Syafrie: Dukungan Luar Biasa dari Stake Holder

  • Oleh :

Kamis, 18/Okt/2012 12:22 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) - General Manager Sultan Hasanuddin International Airport of Makassar (SHIAM), Rachman Syafrie, menyatakan terima kasih terhadap seluruh stake holder, yang diyakini selama ini berperan besar dan bekerja keras untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan."Memang di samping jajaran kami yang bekerja dan berinovasi luar biasa dalam pelayanan, ada stake holders yang juga teramat besar berpartisipasi aktif sehingga pelayanan menjadi lebih baik," tutur Rachman Syafrie kepada beritatrans.com, Kamis (18/10/2012), menanggapi diraihnya anugerah Prima Utama dari Kementerian Perhubungan.Dia mencontohkan parkir bisa tertib karena petugas, pegawai perparkiran, pengguna kendaraan begitu menyadari pentingnya menjaga agar tertib dan disiplin dalam memarkirkan kendaraan.Begitu juga dengan kebersihan di seluruh areal bandara, dia menyatakan tercipta karena seluruh pihak yang bersentuhan dengan bandara, termasuk penumpang, ikut menjaganya.Demikian halnya dengan pelayanan tiketing, Syafrie mengutarakan bisa lebih cepat dan akurat karena petugas dan penumpang bekerjasama agar prosesnya lancar. "Dengan PSC dibayar saat cek in maka penumpang tak perlu antre lagi membayar PSC di konter jelang masuk ruang runggu keberangkatan," jelasnya.Dia juga mencatat dukungan dari TNI, Polri dan pemda setempat. "Saya sangat terharu beliau-beliau itu sangat care terhadap bandara. Apapaun kebutuhan kami sepanjang untuk kepentingan bangsa, negara dan rakyat cepat dibantu," ungkapnya.Syafrie mencontohkan bantuan dari pemda untuk menampilkan tarian atau kesenian lainnya di terminal bandara. "Dengan dukungan itu maka pagelaran kesenian bisa diadakan secara berkesinambungan sehingga regularitasnya terjaga," ucapnya.DIREKSI & KOMISARISRachman Syfarie menegaskan terus bersemangatnya jajaran Bandara Sultan Hasanuddin untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan berkat motivasi dan dukungan dari jajaran direksi dan komisaris PT Angkasa Pura I.(agus w).