Permintaan Membludak, Tiket Pesawat Palembang-Jakarta Habis

  • Oleh :

Minggu, 11/Agu/2013 21:57 WIB


PALEMBANG (beritatrans.com) -- Sejumlah calon pengguna jasa angkutan udara di Provinsi Palembang, Sumatera Selatan, mengeluh karena pada puncak arus balik Lebaran Idul Fitri 1434 Hijriah ternyata tiket pesawat sulit dicari. Rata-rata tiket maskapai penerbangan sudah habis terjual.Di sisi lain, sejumlah biro perjalanan wisata di Palembang yang menjual tiket pesawat terbangpun mengaku mereka kesulitan melayani permintaan tiket pesawat terutama rute Palembang-Jakarta karena membludaknya permintaan yang jauh berbeda dari hari biasa sementara tiket yang tersedia tidak bertambah dari kondisi normal.Harga tiket pesawat pada arus balik Lebaran sekarang ini melambung dari dua hari sebelumnya yang masih berada pada posisi Rp600.000 per orang, kata Agus, petugas penjualan tiket "Nusa Tour and Travel" saat ditemui, Minggu (11/8/2013).Namun saat ini, harga tiket pesawat tujuan Palembang-Jakarta pada puncak arus balik Lebaran hari ini melambung dengan harga terendah Rp877.000 per orang untuk satu kali penerbangan per orang.Tingginya harga tiket pesawat karena sesuai hukum ekonomi semakin banyak permintaan harga semakin melambung dan sulit diperoleh karena persediannya terbatas. Penjualan hari ini hanya beberapa pelanggan saja yang bisa dilayani baik melalui telepon dan yang datang langsung ke loket penjualan tiket.Tingginya permintaan tiket pesawat tersebut berdasarkan data pemesanan tiket masih berlangsung hingga dua hari ke depan karena diperkirakan masih terdapat cukup banyak pemudik yang tidak terikat waktu karena harus bekerja atau sekolah belum pulang, kata dia pula. (machda)