Bandara Soetta Tak Terima Jadwal Penerbangan Baru

  • Oleh :

Jum'at, 22/Nov/2013 09:00 WIB


Jakarta (beritatrans.com) -- Bandara Internasional Soekarno-Hatta tutup usulan penerbangan-penerbangan baru mengingat padatnya jadwal penerbangan di bandara ini."Kami sudah tidak menerima permohonan pembukaan rute penerbangan baru dari Jakarta ( Bandara Soekarno-Hatta). Kecuali maskapai yang sudah sebelumnya telah memiliki rute dan akan mengoperasikannya kembali," kata Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Perhubungan, Bambang S Ervan, kemarin.Seperti diketahui, akibat padatnya jadwal penerbangan di Soekarno-Hatta, pemerintah berencana untuk mengalihkan sebagian penerbangan dari bandara tersebut ke Bandara Halim Perdanakusuma di Jakarta Timur.Saat ini jumlah penerbangan di Soekarno Hatta telah mencapai 1.215 kali setiap harinya atau rata-rata 63 flight per jam baik penerbangan lokal maupun internasional. Saat ini rencana pengalihan tersebut sedang dalam pembahasan kantor-kantor terkait.Halim Perdanakusuma sendiri, saat ini diterbangi oleh pesawat dengan Air Operator Certificate 135, atau dibawah 35 kursi yang sebagian besar adalah maskapai tidak berjadwal dan carter. Selain itu, bandara itu dipakai untuk kepentingan penerbangan militer dari Jakarta dan penerbangan pesawat latih.(yfent)