Diami Lahan PT KAI Lampung, Petugas Bongkar Pangksa PKL

  • Oleh :

Senin, 03/Feb/2014 09:32 WIB


LAMPUNG (beritatrans.com) PT KAI terus membenahi areal di sekitar stasiun. Mulai peningkatkan pelayanan terhadap penumpang hingga menertibkan pedagang kaki lima (PKL) yang kerapkali menggunakan lahan PT KAI.Di Lampung misalnya, para PKL yang selama ini menggunakan lahan PT KAI dan sebelumnya sudah diperingatkan berulang kali untuk mengosongkan lahan, tapi tetap membandel. Akhirnya Satpol PP, anggota Polresta Bandarlampung dan petugas PT KAI membongkar paksa kios-kios milik mereka, Minggu (2/2/2014).Tampak PT Kereta Api Indonesia melakukan penertiban sekitar 40 kios permanen dan semipermanen yang berlokasi di Jalan Pemuda Tanjungkarang, Bandarlampung.Menurut Humas PT KAI Subdivre 3.II Tanjungkarang, Muhaimin mengatakan, "Sudah 3 kali surat peringatan kami sampaikan kepada seluruh pedagang tetapi mereka tidak membongkar sendiri kios mereka sampai dengan batas waktu yang ditentukan bahkan kios semi permanen dibangun membuat kami terpaksa membongkar secara paksa kios-kios ini," ujar MuhaiminTerlihat beberapa pedagang hanya bisa pasrah saat tenda-tenda kios mereka dihancurkan dan lokasi berdagang diratakan dengan tanah.(machda)