Antrean Sepeda Motor Mendominasi Pelabuhan Merak

  • Oleh :

Minggu, 30/Mar/2014 21:47 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) Libur panjang hari Nyepi dimanfaatkan oleh sebagian masyarakat untuk pulang kampung. Setidaknya, hal itu terlihat di pelabuhan penyeberangan Merak.Sejak Sabtu (29/3/2014) antrean sepeda motor mendominasi Pelabuhan Merak pada liburan panjang hari raya nyepi. Pada Minggu (30/3/2014), jika dibandingkan hari biasanya, kata Kepala Humas PT ASDP, Mario di Jakarta, Minggu (30/3/2014).Menurutnya, kenaikan jumlah kendaraan terjadi pada kendaraan sepeda motor sebanyak 2.659 unit yang pada hari normal hanya 700 unit saja dan mobil pribadi 3042 unit yang pada hari biasanya hanya 1700 unit. Mario menambahkan, kenaikan juga terjadi pada penumpang non kendaraan sebanyak 6.541 oran atau naik sekitar 40 persen dari hari biasanya."Kami berupaya terus dengan mengoperasikan maksimal 24 kapal serta 4 dermaga. Kami perkirakan kondisi normal akan terjadi besok dan pada hari Senin 31 Maret 2014 dan akan terjadi arus balik," paparnya.Saat ini kondisi antrian kendaraan di dalam pelabuhan dermaga siap muat+/-160unit, cuaca berawan, angin Barat - barat laut, 05 - 10 knot, Gelombang 0.5 - 0.75 m.(mulya/awe)