PT ASDP Siapkan 215 Armada

  • Oleh :

Kamis, 17/Jul/2014 00:03 WIB


Jakarta (beritatrans.com) - Menghadapi masa angkutan mudik lebaran 2014/1435 H, PT ASDP Indonesia Ferry mengerahkan armada kapal penyeberangannya sebanyak 215 kapal.Pengerahan armada tersebut untuk mengantisipasi lonjakan penumpang di beberapa pelabuhan penyeberangan, terutama di lintas penyeberangan Merak, Bakauheni, Surabaya, Ketapang, Lembar, Kayangan, Bajoe, Bangka, dan Balikpapan."Arus puncak mudik tahun ini diperkirakan akan lebih signifikan dari tahun lalu, kami mengantisipasi lonjakan tersebut salah satunya dengan menambah jumlah armada," kata Direktur Utama ASDP Indonesia, Ferry Danang S.Baskoro, kepada beritatrans.com, Rabu (16/07/2014).Danang memperkirakan, lonjakan penumpang sekitar 80%. Sedangkan motor sebanyak 40%, dan kendaraan roda empat sebanyak 14%."Pada (angkutan lebaran) tahun 2013 lalu, di lintasan-lintasan tersebut jumlah penumpang sebanyak 735.551 orang, 68.241 motor, dan 53.672 unit roda empat," paparnya.Ia berharap, dengan pengerahan armada tersebut dapat mengantisipasi pada arus pemudik lebaran 2014 ini. (Risma/Gilang)