Komisi Eropa Setujui Merger Hapag dengan CSAV

  • Oleh :

Jum'at, 12/Sep/2014 06:25 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) - Komisi Eropa memberikan persetujuanmerger Hapag-Lloyd dan Compania SudAmericana de Vapores (CSAV), dalam rangka menjadikan perusahaan sebagai maskapai pelayaran kontainer terbesar keempat dunia.Komisioner Persaingan Uni Eropa, Joaquin Almunia, Kamis (11/9/2014), mengemukakan Komisi Eropa memberikan ersetujuan terbatas untuk menghindari risiko naiknya harga (pengangkutan kontainer).Merger, marinelink.com memberitakan dinilai penting oleh maskapai pelayaran dengan harapan mendapatkan kesepakatan yang dapat menolong dari kemungkinan merosotnya pasar.Hapag-Lloyd merupakan perusahaan pelayaran terbesar ke-5 dunia. Sebanyak 22 persen sahamnya dimiliki oleh perusahaan asal Jerman, TUI. AG. Sedangkan CSAV dimiliki keluarga kaya asal Chili, Luksic. (sofie).