Kapolri Harus Menjadi Teladan bagi Anggotanya

  • Oleh :

Senin, 22/Des/2014 07:32 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) - Kapolri baru harus mampu menjadi teladan dan segera mendorong kinerja dan profesionalisme jajaran Kepolisian RI. Kondisi Polri yang carut marut dan kepercayaan masyarakat yang rendah pada institusi ini harus kembali dipulihkan.Citra dan kepercayaan masyarakat pada Polri dewasa ini begitu rendah. Banyak hal yang menjadi penyebabnya, termasuk perilaku oknum anggota Polri yang memang tak pantas menjadi panutan. "Tanggung jawab Kapolri untuk bisa membenahi kondisi tersebut," ujar Neta S Pane Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) di Jakarta, Senin (22/12/2014)."Lembaga dan personel Polri ke depab harus bisa meningkatkan kerja profesionalnya dan memperbaiki sikap maupun perilaku anggota Polri yang selama ini dikeluhkan masyarakat," papar Neta lagi.Informasi yang dihimpun IPW menyebutkan, jika Budi Gunawan terpilih sebagai Kapolri, posisi yang ditinggalkannya sebagai Kalemdikpol akan diisi Irjen Safruddin. "Begitu Wakapolri Badroeddin Haiti pensiun, Safruddin akan menjadi Wakapolri," jelas Neta.Bagi IPW, urai dia, siapa pun yang menjadi Kapolri bukan masalah, yang penting adalah Kapolri baru harus mampu menjadi teladan dan membangun kinerja dan semangat pengabdian anggota," tandas Neta.(helmi)

Tags :