Pemda-STTD Kerjasama Rekrutmen dan Didik SDM Transportasi

  • Oleh :

Rabu, 18/Feb/2015 07:05 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) - Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Bekasi Jawa Barat menjalin kerja sama dengan beberapa pemerintah daerah (Pemda) di Tanah Air. Kerja ini dilakukan dalam rangka seleksi dan pendidikan aparatur khusus di bidang transportasi di daerah."Mereka (Pemda) mulai tahun ajaran 2014 lalui sudah mengirimkan aparatunya untuk belajar di STTD Bekasi untuk program ikatan dinas," kata Ketua STTD Bekasi Zulmafendi saat dikonfirmasi beritatrans.com di Jakarta, kemarin.Selain itu, lanjut dia, Pemda juga siap mengambil lulusan STTD untuk menjadi aparatur di daerah masing-masing. "Selama ini, taruna STTD berasal dari berbagai daerah di Tanah Air," jelas Zulma, sapaan akrab dia.Melalui kerja sama dan penyerapan SDM lulusan STTD ini, menurut dia, diharapkan akan terjadi perbaikan kualitas rekrutmen SDM di daerah khususnya yang akan ditempatkan di Dinas Perhubungan atau Suku Dinas Perhubungan di daerah."Jika aparatur di Dinas atau Suku Dinas Perhubungan diisi oleh orang-orang yang berkualitas, maka produk kebijakan serta manajemen pengelolaan transportasi di daerah makin baik," tegas Zulma.IMG_20150216_145949_editDi tempat terpisah, Kabag Umum dan Humas BPSDM Perhubungan M.Albahori mengatakan, saat ini manajemen sekolah-sekolah transportasi termasuk STTD perlu untuk mengembangkan wawasan dan bekerja sama dengan berbagai pihak termasuk pemda."Pemda bisa menyerap SDM lulusan STTD misalnya. Mereka itu dididik dengan biaya negara dan tak ada salahnya jika pemda merekrut mereka," kata Albahori.Untuk mempermudah proses tersebut, lanjut dia, manajemen STTD bisa proaktif. "Mereka bisa menjalin kerja sama tersebut, termasuk proses pembibitan dan rekrutmen SDM yang lebih baik," tandas Albahori.(helmi)

Tags :