PT LEN Industri Universitas Padjajaran Jalin Kerjasama

  • Oleh :

Senin, 02/Mar/2015 08:06 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) PT LEN Industri menjalin kerjasama dengan Unipersitas Padjajaran, Bandung, Jawa Barat untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan PT LEN Industri. Terutama kerjasama yang terkait dengan pengembangan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan sistem pengorganisasian di BUMN industri elektronik untuk sarana dan prasarana di tanah air ini. Nyaris 80 persen pegawai PT LEN Industri adalah berlatarbelakang teknik. Sangat sedikit pegawai yang berlatar ekonomi dan disiplin ilmu-ilmu sosial lainnya, kata Direktur Utama PT LEN Industri Abraham Mose usai penandatanganan nota kerjasama kedua belah pihak yang bertepatan dengan acara puncak temu alumni Magister Management Fakultas Ekonomi dan Bisnis (MM FEB) Undpad di Jakarta, Minggu (1/3/2015).Abraham mengatakan, kerjasama dengan lembaga Perguruan Tinggi sebesar Unpad sangatlah penting. Apalagi Program MM FEB Unpad telah terakreditasi Internasional (ABEST) yaitu suatu lembaga akreditasi sekolah manajemen dan bisnis yang berbasis di Jepang. Selain itu, kerjasama ini dibangun agar PT LEN tidak hanya berpikir soal teknik elektro, melainkan juga berpikir strategi bisnis dan financial, serta pengembangan investasi dan industri yang semakin berkualitas untuk memperkokoh persaingan PT LEN di industri elektronik sarana dan prasarana, baik di Indonesia maupun internasional, ujar Abraham.Sebagai langkah kongkret kerjasama tersebut, kata Abraham, dalam waktu dekat akan membuat semacam konsultasi pengembangan sistem kepegawaian seperti jenjang karir dan pengupahan di PT LEN Industri.Wakil Rektor Unpad Dr. Med. Setiawan mengatakan, SDM berkualitas merupakan hal penting dalam pembangunan sebuah bangsa. Dengan demikian peran lembaga pendidikan dalam turut serta mendorong kemajuan bangsa sangatlah penting. Dan saya melihat manajemen PT LEN Industri mempunyai kesadaran yang tinggi terhadap pentingnya sumber daya manusia yang berkualitas, sehingga tercipta kerjasama yang sinergis ini, kata Setiawan.Menurut Setiawan, pilihan PT LEN Industri untuk bekerjasama dengan Unpad, terutama dengan Program MM Unpad sangat tepat. Sebab Program MM Unpad telah mendapat pengakuan internasional sebagai sebuah lembaga pendidikan yang berkualitas. Saat ini Program MM Unpad menjadi salah satu corong terdepan dalam pengembangan kerjasama dengan pihak perguruan tinggi di luar negeri dengan beragam universitas ternama. (aliy)