Menhub Jonan Pimpin Rakor Angkutan Lebaran 2015

  • Oleh : an

Selasa, 30/Jun/2015 11:10 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) -Menteri Perhubungan Ignasius Jonan, Selasa (30/6/2015) memimpin rapat koordinasi Angkutan Lebaran Nasional Terpadu Tahun 2015.Rakor diikuti seluruh pemangku kepentingan, seperti Menteri PUPR Basuki Hadimuljo, Menteri Kesehatan Nila Muluk, Menkominfo Rudiantara.Kabaharkam Polri Komjen Pol Putut Eko Bayuseno dan Kakorlantas Irjen Pol Condro Kirono, para pejabat eselon I Kementerian terkait.Pantauan beritatarns.com di lapangan, rakor dimulai jam 10.00, dan masing-masing pihak seperti Dirjen Bina Marga, Dirjen Perhubungan Darat dan lainnya memaparkan kesiapan setiap sektor yang ditangani.Beberapa pejabat Pemprov yang akan dilalui arus mudik ikut hadir pada Rakor Angkutan Lebaran seperti Gubernur Jawa Timur Soekarwo, Wagub Jawa Barat Deddy Mizwar, dan Wagub DKI Jakarta Djarot Pujo Nugroho.Ikut hadir pula perwakilan konsumen yang diwakili pengurus YLKI. Selain itu, juga perwakilan warga masyarakat lainnya.Beberapa BUMN Transportasi seperti Garuda Indonesia, Pelni, Kereta Api Indonesia (KAI) dan juga PT Jasa Raharja ikut hadir dan siap mengantisipasi arus mudik dan balik Lebaran. Pada intinya mereka siap dan seluruh infrastruktur dan SDM siap bekerja dan turun ke lapangan.Operasi KetupatUntuk mengantisipasi kemungkinan gangguan dan menjamin kelancaran arus Mudik dan Balik Lebaran 2015, Mabes Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2015."Kita akan menurunkan sebanyak 145.170 personel gabungan, dari Mabes Polri, Polda serta personel bantuan TNI, Satpol PP dan lainnya," kata Kabaharkam Polri Komjen Putut Eko Bayuseno.Selain itu, Polri juga mengidentifikasi ada 910 lokasi potensi menjadi titik kemacetan saat arus mudik dan balik Lebaran. "Mereka antara lain, 26 pasar tumpah, 47 SPBU, 24 rumah makan, dan lainnya dan semua harus diantisipasi dengan baik," jelas Putut.Dalam waktu dekat, lanjut dia, Polri akan menggelar simulasi pengamanan arus mudik, dan Sabtu (4/7/2015) akan menggelar Apel Siaga Pengamanan Arus Mudik Lebaran di Lapangan Monas.(helmi)

Tags :