Akibat Anarkis Supporter Sepak Bola, Sejumlah Kendaraan Rusak

  • Oleh :

Sabtu, 17/Okt/2015 04:12 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Akibat ulah supporter sepak bola yang anarkis di jalan MT. Haryono. Sejumlah kendaraan mengalami kerusakan."Sejumlah kendaraan alami kerusakan akibat aksi anarkis supporter sepak bola di Jl. MT. Haryono,"tulis akun twitter @TMC Polda Metro Jaya, Sabtu (17/10/2015).Polri, lanjutnya lakukan penanganan supporter sepak bola yg anarkis di sekitar Menara Saidah Jl. MT. Haryono. Akibat aksi anarkis supporter sepak bola itu, sejumlah kendaraan alami kerusakan di Jl. MT. Haryono. Seperti bus Surya Putra, mobil travel X-TRANS jurusan Jakarta-Bandung."Sebuah mobil XTRANS nopol D 7814 AH dirusak orang tak dikenal," ujar petugas polisi saat ditemui di Mapolda Metro Jaya, Jl Gatot Subroto, kutip Detikcom.Mobil itu kini sudah di bawa ke Mapolda Metro Jaya. Tidak diketahui apa alasan mobil itu ditimpuki orang-orang."Tidak ada korban luka," kata polisi tersebut.Sebuah mobil Honda Jazz dengan nopol D 1013 JM di Jalan Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, juga dikabarkan ditimpuki orang. Kaca mobil itu rusak di bagian belakang. Mobil itu ditimpuk sekitar pukul 23.00 WIB. Kini mobil itu sudah di bawa ke Polres Jakarta Selatan.Sebelumnya, Dua bus dengan nopol asal Bandung atau plat D dirusak di Jakarta malam ini. Dua bus plat D itu dirusak di wilayah Kuningan dan Senayan. Bus Primajasa pada pukul 21.40 WIB juga dirusak di tol dalam kota depan Kampus Paramadina. Bus itu ditimpuk batu oleh sekumpulan orang tak dikenal. (Wahyu/foto:@TMC Polda Metro Jaya)