Hari Ini, Balitbanghub Gelar Lomba Penelitian Tingkat Nasional

  • Oleh :

Kamis, 12/Nov/2015 11:57 WIB


DEPOK (BeritaTrans.com) - Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan (Balitbanghub) menggelar lomba penelitian tingkat nasinal Tahun 2015. Lomba penelitian yang mengambil tema "Efisiensi Biaya Logistik Melalu Transportasi Multimoda" itu dibuka langsung oleh Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan DR. Elly Adriani Sinaga, M.Sc, di Ruang Chevron Texaco, Fakultas Teknik Universitas Indonesia (UI) Depok, Jawa Barat, Kamis (12/11/2015)."Dari lomba ini diharapkan diperoleh masukan yang dapat diimplementasikan untuk perbaikan kondisi transportasi Indonesia, khususnya multimoda," kata Elly Dalam sambutan pembukaannya.Menurut Elly, berbagai kebijakan transportasi nasional akan lebih bernilai manfaat dan berdayaguna bagi masyarakat bila dalam pembuatannya didasari oleh penelitian."Artinya, kebijakan itu tidak sekadar dibuat, tetapi harus melalui tahap perencanaan dan penelitian," katanya.Ia mengatakan, lomba yang dilaksanakan hari ini merupakan lanjutan dari lomba tingkat regional yang telah dilaksanakan sejak tanggal 11 September 2015 sampai 5 Oktober 2015. "Lomba yang dilaksanakan hari ini adalah untuk tingkat nasional yang pesertanya diambil dari juara pertama, kedua, dan ketiga di tingkat regional," ujarnya.Peserta yang berhak mengikuti Loma nasional hari ini ada 20 orang yang berasal dari dua kategori yaitu kategori tingkat SLTA/S1 dan kategori tingkat S2/S3.Para peserta kategori tingkat SLTA/S1 adalah: M Arif Nugraha (Medan); Agus Ramelan (Jakarta); Latama Rizky (Surabaya); Jaka Ramdhan (Ambon); Natakusuma N (Palembang); Fregi Agrista (Pontianak); Nini Apriani Rumata (Makassar); Brendha Iriyanti (Jayapura); dan Wirman Ramadhan (Jogjakarta).Sedangkan para peserta kategori tingkat S1/S3 adalah: Junaedi Ali (Medan); Lukman Nurdin El Hakim (Jakarta); Irwan Tri Yunianto (SBY); Rahmat Teguh Santoso Gobel (Manado); Andreas Widyakusuma (Ambon); Meyer Sihotang (Palembang); Dwi Ardianta K (Jogjakarta); Hotmarulitua (Potianak); dan Jamaludin Rahim (Makasar).Adapun para juri lomba adalah: Ir. Adolf R Tambunan, M.Sc; DR. Saut Gurning; Yukki Nugrahawan HanafiIr. Zulfikri, M.Sc, DEA; Ir. Ellen Tangkudung Dosen Senior; Prof. Sudjanadi; Sigit Irfansyah, ATD, M.Sc.; Siti Ariyanti (AlLFI/ILFA); Ir. Maryati Karma, MM; DR. Ir. L. Denny Siahaan, Ms.Tr; dan Theo Kumaat (ALFI/ILFA).Hingga berita ini diturunkan, para peserta masih melakukan presentasi hasil penelitiannya di hadapan para juri atau tim penilai untuk memperebutkan predikat juara nasional. Para juara lomba penelitian tersebut nantinya akan diberi penghargaan dari Menteri Perhubungan dan study tour transportasi ke Jepang.(aliy)