Bos Ferrari: Honda Mestinya Pecat Marc Marquez

  • Oleh :

Minggu, 15/Nov/2015 20:52 WIB


MILAN (BeritaTrans.com) - Wakil Presiden Ferrari, Piero Ferrari, mengaku geregetan melihat sikap lunak Honda terhadap pebalap andalan mereka, Marc Marquez. Menurutnya, tim pabrikan asal Jepang tersebut seharusnya memecat Baby Alien karena dinilai telah bersikap tak sportif pada balapan MotoGP Valencia, pekan lalu.Tim seperti Ferrari atau Honda membayar pebalap untuk menang, bukan membantu kemenangan pebalap lain. Mengapa pabrikan Jepang itu tidak mengatakan apa pun? ujar Piero, seperti dilansir La Gazetta dello Sport dan bola.com, Sabtu (14/11/2015).Piero adalah putra pendiri Ferrari, Enzo. Dia mengatakan ayahnya selalu mengajarinya tentang bersikap fair saat berkompetisi. Menurutnya, hal tersebut tak ditunjukkan Marquez di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia. Piero menilai Marquez membalap hanya untuk membantu kompatriotnya, Jorge Lorenzo, menjadi juara dunia MotoGP 2015, sekaligus menggagalkan ambisi Valentino Rossi yang juga mengincar gelar tersebut.Apakah Anda ingin tahu apa yang akan dilakukan ayah saya jika berada di posisi Soichiro Honda? Memecat Marquez. Dia bakal memecat Marquez satu menit setelah balapan berakhir, tegas dia.Marquez jelas membantu Lorenzo, padahal dia (Marquez) bukan pebalap Yamaha. Honda kemudian hanya diam saja, imbuhnya.Tak lupa, Piero juga melontarkan saran untuk Rossi, yang harus puas menjadi runner up di musim ini karena kalah lima poin dari Lorenzo di klasemen akhir.Untuk membuat pria Spanyol itu menyesal di 2016? Kalahkan mereka di lintasan, kata Piero.