Truk Angkut Semen Merosot Dari Kapal & Nyemplung Di Pelabuhan Merak

  • Oleh :

Minggu, 13/Des/2015 09:29 WIB


MERAK (BeritaTrans.com) - Gara-gara lupa mengganjal ban saat terparkir di dalam lambung kapal, sebuah truk bermuatan semen 200 sak jatuh dari kapal di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten.Kejadian berawal ketika truk bernomor polisi B 9138 TYU yang datang dari arah Jakarta menuju Lampung memarkirkan kendaraannya di dalam lambung Kapal Motor Penumpang (KMP) Virgo di Dermaga III, Jumat (11/12/2015) sekitar pukul 06.30 WIB."Kecelakaan itu bermula saat kendaraan yang dikendarai Mahendra Saputra, warga Lampung, memasuki kapal dan parkir di pintu bagian samping atas, tepatnya lambung kanan KMP Virgo 18 yang tengah sandar dan melaksanakan muat kendaraan di Dermaga III Pelabuhan Merak," kata Kepala Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Merak, AKP Nana Supriyatna.Sayangnya, kendaraan tersebut ditinggalkan oleh sang sopir ke ruang lesehan tanpa dilengkapi pengganjal ban guna menahan truk.Akibatnya, mobil tersebut meluncur ke arah pintu keluar kapal, hingga menjebol pagar pembatas hingga akhirnya nyebur ke laut. "Sewaktu ditinggalkan, mobil ini sepertinya tidak diganjal. Sehingga, sewaktu kapal diterjang ombak, kapal goyang dan diduga dari situlah mobil melaju sendiri menabrak pembatas dan tercebur ke laut," terangnya.Semen sebanyak 200 sak pun berhamburan di sekitar Dermaga III Pelabuhan Merak. Beruntung, truk maupun muatannya tak mengenai para pekerja maupun penumpang kapal."Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Sopir selamat lantaran tidak berada di dalam kendaraan," tegasnya. (rima).

Tags :