Batik Air Terlambat Terbang Dari Halim, Penumpang Emosi

  • Oleh :

Rabu, 16/Des/2015 20:45 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Penumpang Batik Air di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, mulai emosi karena pesawat tujuan Bandara Kualanamu, Sumatera Utara, teralmbat terbang, Rabu (16/12/2015) malam.BeritaTrans.com dan tabloid mingguan BeritaTrans menyaksikan beberapa penumpang menyampaikan komplain terhadap keterlambatan pesawat Batik Air dengan nomor penerbangan ID 7021, yang seharusnya berangkat pukul 20.05."Kami disuruhnya boarding jam 7.35. Sampai kami pun tak sempat makan dan minum. Tetapi sampai di sini, teralmbat pula terbangnya," cetus seorang bapak kepada petugas Batik Air.Petugas lalu memberitahu bahwa penumpang akan boarding sekitar pukul 20.40. "Lalu kapan terbangnya? Lalu selama kami menunggu, apakah kami harus kehausan dan kelaparan?" ujar seorang bapak lainnya.Petugas Batik Air lalu menjelaskan nanti keterlambatan bila melewati 30 menit maka penumpang akan mendapatka snack. Jawaban itu ditimpali oleh calon penumpang lainnya: "Bukan masalah makanan dan minuman, persoalannya adalah mengapa terlambat, penyebabnya apa, lalu kapan kepastiannya kami berangkat?"Saat waktu menunjukkan pukul 20.35, belum juga ada panggilan untuk masuk pesawat, calon penumpang kembali komplain. "Mana tanggung jawab kalian?" ujar seorang bapak dengan nada tinggi. Untungnya, beberapa menit kemudian ada pengumuman penumpang dipersilakan naik ke pesawat. (awe).".

Tags :