Poltekpel Surabaya Mulai Gelar Diklat Pelaut (DP) Tingkat II

  • Oleh : an

Jum'at, 11/Mar/2016 14:58 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Kepala BPSDM Perhubungan Wahju Satrio Utomo,SH, M.Si menyambut gembira Kampus Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya telah disetujui Ditkappel Ditjen Perhubungan Laut untuk menyelenggarakan Diklat Pelaut (DP) II."Mulai tahun ini, Poltekpel Surabaya sudah bisa menyelenggarakan Diklat kompetensi Nautika (ANT) II dan Teknika (ATT) II," kata Tommy, sapaan akrab Kepala BPSDM Perhubungan itu kepada BeritaTrans.com di Jakarta, Jumat (11/3/2016).Menurutnya, prestasi dan keberhasilan Kampus Poltekpel Surabaya mendapatkan approval Ditkappel Ditjen Hubla untuk menyelenggarakan DP II layak diapresiasi. Semoga Poltekpel makin sukses di masa mendatang."Kinerja, pelayanan diklat serta fasilitas dan kemampuan SDM Poltekpel cukup baik dan memenuhi syarat untuk menggelar diklat pelaut tingkat II itu," jelas Tommy.Semua itu, lanjut dia, merupakan bukti dan tindak lanjut arahan Menhub Ignasius Jonan kepada jajaran BPSDM Perhubungan untuk meningkatkan tata kelola diklat serta kualitas dan kapasitas diklat guna mendidik dan mempersiapkan SDM transportasi yang profesional di masa depan. Mereka menjadi SDM profesional, sekaligus mengutamakan keselamatan dan pelayanan yang prima," tandas Tommy.Taruna Nautik Poltekpel PraktekDirektur Poltekpel Surabaya Capt. Marihot Simanjuntak mengatakan, pihaknya sudah resmi mendapatkan approval dari Ditkappel Ditjen Hubla untuk menyelenggarakan DP II. Kini Poltekpel sudah berha dan mampu menyelenggarakan diklat kepelautan di tingkat yang lebih tinggi."Para pelaut yang akan belajar dan meningkatkan kemampuan ke jenjang DP II tak harus ke Jakarta. Poltekpel Surabaya sudah disetujui untuk menggelar diklat tersebut," kata Capt.Marihot pada BeritaTrans.com, Jumat.Approval DP-2 PoltekpelMulai Buka PendaftaranDikatakan, para pelaut khusunya dari kawasan timur Indonesia (KTI) dan daerah lain di Indonesia tak harus ke Jakarta apalagi ke luar negeri untuk belajar dan meningkatkan kemampuan pelaut sampai tingkat DP II."Kampus Poltekpel Surabaya sudah mulai membuka pendaftaran penerimaan perwira siswa (pasis) baru untuk level DP II baik untuk kemampuan ANT II atau ATT II," tandas Capt. Marihot.Keberhasilan Poltekpel Surabaya mendapatkan approval menyelenggarakan DP II merupakan prestasi dan kerja sama semua pihak, baik di Poltekpel Surabaya atau di kantor BPSDM Perhubungan Jakarta.Seperti diketahui, tambah Marihot, sebelumnya Direktur Perkapalan dan Kepelautan Ditjen Hubla Ir. Sugeng Wibowo,MM melakukan peninjauan langsung ke Kampus Poltekpel Surabaya.Taruna ETO Poltekpel"Seluruh fasilitas diklat pelaut, mulai ruang kelas, lab, simulator dan lainnya diperiksa kelaikan dan keandalannya. Setelah semua dinyatakan baik dan memenuhi kelaikan baru diberikan approval ini," terang Capt. Marihot."Warga masyarakat khususnya pelaut yang ingin belajar dan meningkatkan kemampuan di Poltekpel Surabaya tak perlu ragu. Kampus Poltekpel mampu menyelenggarakan diklat sampai level DP II, Kini, silakan mendaftar dan bergabung di Poltekpel Surabaya," tegas alumni AIP Jakarta itu.(helmi)

Tags :