Armada-Armada Kapal Kemenhub Sukses Amankan Perayaan Paskah di Larantuka

  • Oleh :

Minggu, 27/Mar/2016 03:08 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) Armada-armada kapal Kementerian Perhubungan yang dibantu oleh satu armada kapal TNI AL dan satu kapal Basarnas, sukses mengamankan perayaan atau prosesi Paskah 2016 yang dipusatkan di Larantuka, Nusa Tenggara Timur pada Jumat (25/3/2016) lalu. Dalam perhelatan tahunan ini Kemenhub mengerahkan 9 unit kapal negara di bawah komando Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) atau Sea And Coast Guard Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Capt. Karolus G. Sengadji.Paskah_1Berkat dukungan Menteri Perhubungan Ignasius Jonan dan Plt. Dirjen Perhubungan Laut DR. Umar Aris, SH, MM, MH., perayaan akbar Paskah Tahun 2016 berhasil kami amankan dengan tanpa terjadi sesuatu yang tidak diharapkan, kata Karolus kepada beritatrans.com dan Tabloid Mingguan Berita Trans di Jakarta, Sabtu (26/3/2016).Paskah_2Selain mengamankan kegiatan perayaan Paskah, kapal-kapal negara milik Kemenhub Juga sangat berperan dalam mempermudah mobilitas masyarakat Larantuka yang akan menggunakan transportasi laut selama kegiatan Paskah. Nakhoda KN Alugara Mumin, SE, MM., salah satu kapal milik Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PLP) Kelas I Tanjung Priok yang turut terlibat dalam pengamanan perayaan Paskah tersebut mengatakan bahwa seluruh kapal negara yang bertugas di Larantuka sangat solid dalam memberikan pelayanan transportasi dan pengamanan kepada masyarakat Larantuka yang merayakan Paskah.Paskah_6Di bawah komando Direktur KPLP Capt. Karolus G Sengadji, semua kapal negara yang bertugas berhasil menjalankan misinya, yaitu mempermudah mobilitas masyarakat dan mengamankan alur pelayaran, kata Mumin.Kapal-kapal negara yang dikerahkan untuk pengamanan Perayaan Paskah tersebut terdiri dari 3 unit Kapal Kenavigasian yaitu KN. Bimasakti Utama dari Distrik Navigasi Surabaya, KN. Mizan dari Distrik Navigasi Benoa, dan KN. Mina dan Distrik Navigasi Kupang.Paskah_4Kemudian 6 unit Kapal Patroli KPLP yaitu KN. Alugara dari Pangkalan PLP Tanjung Priok, KN. Gandiwa dari Pangkalan PLP Bitung, KN. Pasatimpo dari Pangkalan PLP Bitung, KN. Chundamanik dari Pangkalan PLP Surabayan KN, Grantin dari Pangkalan PLP Surabaya, dan KN. Kalawai dari Pangkalan PLP Tual.Paskah_5Perayaan Paskah menjadi event besar yang setiap tahun digelar oleh masyarakat sekitar yang tidak hanya diperingati secara keagamaan dengan misa, tetapi juga dengan ritual peninggalan budaya nenek moyang yang mampu menjadi daya tarik bagi wisatawan domestik dan mancanegara yang ingin menyaksikan langsung prosesi sakral tersebut (Semana Santa). (aliy)