Warga Malaysia Sudah Mendaftar Ikut Event Junglenathlon

  • Oleh : an

Rabu, 13/Apr/2016 17:23 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) Event Junglenathlon, yang akan digelar di Kampus BP3K Ciwidey, Bandung 9 Mei 2016 mendatang terus diminati earga masyarakat bahkan ada peserta dari Malaysia. Tidak menutup kemungkinan para pelari profesional kelas dunia juga ikut meramaikan event Junglenathlon itu.Sampai saat ini, tercatat ada dua warga Malaysia mendaftarkan diri untuk ikut lari lintas alam tersebut. Warga Negeri Jiran itu mendaftar untuk kategori umum dibawah 40 tahun, kata Ketua Panitia Junglenathlon Rully Saputra kepada BeritaTrans.com di Jakarta, Rabu (13/4/2016).Pihak panitia, lanjutnya dia, optimis event Junglenathlon itu akan terus diminati para pecinta atletik tersebut, dari dari dalam dan luar negeri. Saat ini saja ada peserta dari Malaysia yang sudah mendaftarkan diri. Lomba lari berhadiah total ratusam juta rupiah itu merupakan yang pertama di Kampus BP3K Ciwidey. Tapi, dari rencana awal akan dijadikan event rutin tahunan dan melibatkan warga masyarakat khususnya pencinta lari, jelas Rully lagi.Leih lanjutnya, papar alumnus Univeritas Negeri Jakarta (UNJ) itu, panitia mencatat ada 356 orang dari berbagai kategori, yaitu masyarakat umum, atlet profesional, mahasiswa dan taruna dan pelajar.Sampai waktu pelaksanaan Junglenathlone nanti masih akan banyak lagi warga masyarakat yang mendaftar. Panitia terus mengefektifkan promosi dan sosialisasi lomba lari lintas alam dengan berbagai tantangan tersebut, tukas Rully.Sebelumnya, Kepala BPSDM Perhubungan Wahju Satrio Utomo,SH, M.Si lomba lari Junglenathlon dimaksudkan untuk membangun jiwa korsa khususnya di kalangan taruna dan kelurag besar BPSDM Perhubungan. Selain itu juga menggelrokan semangat cinta alam atau go green dan membangun prestasi olah raga masyarakat.Yang tak kalah pentingnya adalah sosialisasi khususnya keberadaan Kampus BP3K Ciwidey, Bandung sekaligus pariwisata alam nan indah berhawa sejuk di daerah Kabupaten Bandung, sebut Tommy, sapaan akrab dia.Menurutnya, potensi wisata di daerah Kabupaten Bandung khususnya Ciwidey, sangat banyak dan beragam, seperti Kawah Putih, sampai wisata petualangan baik dengan jalan kaki, sepeda motor atau mobil (off road) di area perkebunan teh yang berhawa sejuk dan asri.(helmi)