Pramugari EgyptAir Pernah Posting Pesawat Nyungsep Di Laut

  • Oleh :

Sabtu, 21/Mei/2016 06:04 WIB


KAIRO (BeritaTrans.com) Setelah identitas pilot dan kru pesawat EgyptAir yang hilang terungkap ke publik, sejumlah pihak mulai menelusuri latar belakang mereka lewat media sosial. Salah satu penemuan yang menarik didapatkan netizen dari akun Facebook seorang pramugari EgpytAir MS804, yang hilang kontak dengan menara kontrol (ATC) pada Kamis 19 Mei 2016.2016-05-21 06.00.28Pramugari yang dimaksud ialah Samar Ezzedine Safwat atau dikenal juga dengan nama Samar Ezz Eldin (27). Netizen menemukan sebuah ilustrasi mengejutkan yang pernah diposting sang pramugari di Facebook-nya.Wanita cantik itu mengunggah foto seorang perempuan yang berprofesi sama dengannya menarik koper dari laut, dan di belakangnya ada bagian ekor pesawat terbang yang tampak nyungsep di perairan. Gambar itu dipublikasikannya sebulan setelah ia diterima bekerja di maskapai penerbangan Mesir tersebut, tepatnya pada 26 September 2014.Sebagaimana diwartakan Metro dan okeOne, Sabtu (21/5/2016), dengan segera, informasi ini menarik perhatian netizen karena dianggap sebagai pertanda. Seolah, nasib Eldin secara tak sadar telah ia prediksikan sendiri melalui gambar tersebut.Eldin diketahui pernah menempuh pendidikan bahasa modern di Kairo, Mesir. Ia menjadi salah seorang korban kecelakaan pesawat Airbus A320 ke Laut Mediterania, yang namanya sudah diidentifikasi. (lia)

Tags :