Dedy Cahyadi, S.SiT, MT Dilantik Menjadi Direktur API Madiun

  • Oleh : an

Selasa, 14/Jun/2016 05:42 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Menteri Perhubungan melakukan perombakan besar-besaran para pejabat di berbagai subsektor transportasi dibawah Kementerian Perhubungan. Sebanyak 53 pejabat eselon II, III dan IV dari kantor pusat dan unit pelaksana teknis (UPT) di berbagai daerah resmi dilantik Menhub Ignasius Jonan, Senin (13.6/2016) pagi.Banyak pejabat di berbagai subsektor transportasi mengalami pergantian. Termasuk beberapa pejabat di lingkungan BPSDM Perhubungan. Ada beberapa pejabat di lingkungan BPSDM Perhubungan yang ikut dilantik Menhub Jonan, kemarin adalah Dedy Cahyadi, S.SiT, MT menjadi Direktur Akademi Perekerataapian Indonesia (API) Madiun, Jawa Timur.Dedy menggantikan koleganya Catur wicaksono, A.TD, MT yang sudah menjabat di posisi itu sekitar dua tahun silam. Kini, Catur menggantikan posisi yang ditinggalkan Dedy Cahyadi sebagai Kepala Balai Perawatan Ditjen Perkeretapian, Kementerian Perhubungan.Dedy Cahyadi dan Catur Wicaksono, adalah parapejabat karier khususnya di Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Darat, BPSDM Perhubungan. Tapi Dedy sudah lama dimutasi ke Ditjen Perkeretaapian dan Catur dimutasi menjadi Direktur API Madiun sejak kampus itu berdiri dan menerima taruna pembentukan, dua tahun silam.Selain itu pejabat BPSDM Perhubungan yang ikut dilantik adalah Candra Purnama, M.M.Tr, M.Mar dimutasi menjadi Kabid Sumber Daya, BP3IP Jakarta. Sebelumnya dia adalah salah satu pejabat di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta. Kendati begitu, pelaut senior alumni PIP Makassar itu sebelumnya adalah pejabat di BP3IP Jakarta dibawah pimpinan Capt. Mulder Mustafa, SE.(helmi)