Tolak Ahok, Boy Sadikin Mundur dari PDIP

  • Oleh :

Kamis, 22/Sep/2016 20:56 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Keputusan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri mendukung duet petahana Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama dan Wakil Gubernur DKI, Djarot Saiful Hidayat membuat partai tersebut terpecah. Mantan Ketua DPD PDIP DKI, Boy Bernadi Sadikin langsung mengajukan surat pengunduran diri sebagai kader menyusul keputusan tersebut.Surat pengunduran diri dari Boy tertanggal 21 September 2016. Dan telah diterima DPP PDIP hari ini, Kamis (22/9).Dalam surat pengunduran dirinya yang ditujukan ke Megawati, Boy menulis tiga alasan mengapa ia mengundurkan diri sebagai kader PDIP.Inilah alasan Boy mengundurkan diri dari PDIP:Pertama, aspirasi saya tentang Kepala Daerah Provinsi DKI Jakarta berbeda dengan keputusan Ketua Umum DPP PDIP,"Kedua, Perbedaan tersebut pada hemat saya akan berakibat negatif pada keutuhan dan soliditas PDIP dalam menghadapi Pemilihan Umum Kepala Daerah DKI Jakarta 2017.Ketiga, Saya secara pribadi tidak ingin menjadi beban PDIP, dan dapat secara bebas menyalurkan aspirasi saya kepada pihak lain yang berkesesuaian dengan isi hati nurani dan keyakinan pribadi saya.Saya berterimakasih yang sebesar-besarnya atas berbagai kesempatan berorganisasi yang pernah diberikan kepada saya. Dalam surat ini, saya juga mengajukan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas berbagai khilaf dan tindakan serta ucapan saya yang kurang menyenangkan selama saya menjadi anggota, kader bahkan pengurus PDIP di Provinsi DKI Jakarta.Demikian surat pernyataan ini, saya buat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sehat jasmani maupun rohani dan tanpa ada tekanan serta paksaan dari pihak manapun.Surat tersebut ditembuskan ke DPP PDIP, DPD PDIP, seluruh struktural PDIP, dan seluruh kader PDIP. (lia/sumber beritasatu).

Tags :