Ada 1,3 Juta Penumpang Angkutan Laut Januari 2017

  • Oleh :

Kamis, 02/Mar/2017 06:51 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat penurunan jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri pada Januari 2017. Jumlah barang yang diangkut selama periode tersebut pun tercatat menurun.Kepala BPS Suhariyanto mengatakan jumlah penumpang angkutan laut sebanyak 1,3 juta atau turun 2,69 persen dibanding bulan sebelumnya. Dibanding Januari 2016, jumlah penumpang angkutan laut turun 21,47 persen."Penurunan jumlah penumpang terjadi di Pelabuhan Tanjung Priok, Balikpapan, dan Tanjung Perak," ucapnya dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Rabu, 1 Maret 2017. Penurunan jumlah penumpang di masing-masing pelabuhan tersebut, tempo memberitakan Pelabuhan Tanjung Priok turun sebesar 58,89 persen, Balikpapan 31,97 persen, dan Tanjung Perak turun 5,71 persen. Sedangkan di Pelabuhan Belawan serta Makassar, BPS mencatat kenaikan penumpang masing-masing 103,28 persen dan 10,31 persen.Sementara itu, jumlah barang yang diangkut pada Januari 2017 sebanyak 21,4 juta ton atau turun 4,72 persen dibanding bulan sebelumnya. Namun jumlahnya naik 6 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.Suhariyanto menuturkan penurunan terjadi di Pelabuhan Tanjung Priok sebesar 33,39 persen, Pelabuhan Tanjung Perak 16,26 persen, Pelabuhan Makassar 8,51 persen, dan Pelabuhan Panjang 1,39 persen. Sedangkan kenaikan jumlah barang yang diangkut terjadi di Pelabuhan Balikpapan, yaitu naik 0,57 persen. (omy).