Formula 1 Tertarik Gandeng Komunitas Gamer Uji Aturan Baru

  • Oleh :

Jum'at, 14/Jul/2017 15:29 WIB


LONDON (Beritatrans.com) - Seiring berkembangnya dunia otomotif khususnya balap mobil, membuat Formula 1 tertarik gandeng komunitas gamer untuk menguji aturan baru.Para pemain video game tersebut nantinya bakal diajak untuk melakukan uji coba peraturan baru di dunia virtual sebelum diterapkan di dunia nyata.Seperti dilansir Motorsport, pemilik baru F1, Liberty Media, terus mengevaluasi arah yang mereka inginkan untuk lomba jet darat di mendatang.Ross Brawn, selaku Motorsport Managing Director dari F1, mengatakan salah satu kunci yang harus diperhatikan saat ini adalah bagaimana membuat kualitas balapan menjadi lebih baik.Ia menjelaskan bahwa salah satu cara untuk memastikan kesalahan tidak dibuat dengan memperkenalkan konsep aero atau peraturan yang membuat F1 semakin buruk, adalah dengan mengujinya terlebih dahulu.Kami bisa meminta mereka untuk memberi tahu kita, apakah balapan telah membaik atau tidak, ujar Brawn saat berbicara pada acara F1 Live di London.Menurutnya simulator yang dipakai para gamer tidak berbeda jauh dari simulator yang dipakai oleh tim balap sungguhan. Kebanyakan tim F1 memakai software yang dihasilkan dari industri game untuk memberikan lingkungan yang lebih realistis bagi para pengemudi simulator mereka. Salah satu tugas yang sedang dikerjakan oleh tim yang dipimpin Brawn saat ini adalah memahami sepenuhnya balapan seperti apa yang sebenarnya para penggemar sukai.Kami menggali semua informasi yang ada pada F1 untuk membangun visi dari apa yang membuat balapan hebat, dan apa yang membuat aksi di lintasan menarik, dan trek mana yang dapat menghasilkan balapan hebat secara konsisten," lanjutnya.Brawn juga mengisyaratkan bahwa F1 sedang bekerja keras untuk membuat permainan virtual F1 di mana fans dapat ikut serta dalam sebuah Grand Prix secara langsung. [yog]Foto: ist

Tags :