Pool DAMRI CCM Kosong, Penumpang Tak Peroleh Kepastian Armada

  • Oleh : Naomy

Rabu, 04/Okt/2017 06:58 WIB


CIBINONG (BeritaTrans.com) - Mentari pagi belum tampak dan segera hadir saat pool bus DAMRI Bandara Cibinong City Mal (CCM) terlihat melompong, tak ada bus yang biasanya stand bye. Beberapa penumpang sudah terlihat gelisah menunggu bus.Saat dikonfirmasi ke petugas, tak ada jawaban pasti dan mereka hanya beralasan bahwa tak ada pengemudi yang siap."Tadi pukul 02.00-04.00 WIB ada lima armada beroperasi, setelahnya enggak ada lagi," ujar petugas pool, Rabu (4/10/2017).Biasanya jadwal bus DAMRI mulai pukul 02.30-04.00 WIB berjalan dengan jarak satu sama lain 30 menit dan setelah itu satu jam sekali.Petugas pool seolah tak peduli hanya menjawab bahwa tidak ada pengemudi lagi yang mengoperasikan bus DAMRI, dengan alasan lelah sisa semalam.Kontan saja para calon penumpang makin gelisah, apalagi tak ada informasi pasti, apakah 10, 20, 30, atau bahkan satu jam lagi bus akan tiba.Tanpa merasa berkewajiban, salah seorang dari dua petugas pool malah menyuruh salah satu penumpang untuk menelepon salah satu awak DAMRI untuk mengonfirmasi.Para penumpang pun akhirnya tak kehabisan akal, daripada berdebat dengan petugas pool yang tak ramah itu, mereka bersepakat untuk menggunakan layanan taksi daring dengam pembayaran model urunan atau patungan."Harusnya pihak pool kontrol donk ya, masa penumpang dibiarkan tanpa kepastian begini dan terlantar, kasihan yang terburu-buru," ujar salah seorang penumpang berlogat Batak.Penumpang lainnya juga ada yang gelisah sembari mencari barengan untuk bisa bersegera menuju bandara Soekarno Hatta karena waktu penerbangan yang semakin dekat.Semoga saja fungsi kontrol dan peningkatan layanan menjadi perhatian pihak DAMRI, karena kebutuhan masyarakat semakin tinggi dan berusaha untuk memanfaatkan angkutan umum, salah satunya bus pemadumoda bandara. (omy)