H+11 Angkutan Nataru, Penumpang KA Daop 4 Capai 304.921 Orang

  • Oleh :

Jum'at, 05/Janu/2018 16:24 WIB


JAKARTA (beritatrans.com) - Hingga H+11 pelaksanaan masa angkutan kereta api Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, jumlah penumpang PT Kereta Api Indonesia (Daop) 4, Semarang, Jawa Tengah mencapai 304.921 orang. Naik sekitar 8% dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 283.129 orang."Masa Angkutan Nataru di Transportasi kereta api yang sudah menginjak tanggal 5 Januari 2018 (H+11), diprediksi akan terus ramai hingga pada masa penutupan yang akan berakhir di tanggal 7 Januari 2018 nanti," kata Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Jawa Tengah, Suprato, Jumat (5/1/2018).Mengatisipasi lonjakan permintaan akan liburan di akhir masa Nataru ini, PT KAI Daop 4 Semarang akan mengoperasikan 74 Perjalanan KA yang terdiri dari 48 KA jarak jauh reguler, 12 KA jarak jauh tambahan, dan 14 KA lokal.Berikut data jumlah penumpang Naik/Turun di Daop 4 Semarang pada periode dari tanggal 22 Desember 2017 s/d 5 Januari 2018.Bagi masyarakat di wilayah Semarang yang akan berpergian ke Jakarta di akhir masa Nataru yang akan jatuh pada Hari Minggu, 7 Januari 2018, pihak PT KAI Daop 4 Semarang menyediakan 2 perjalanan kereta api tambahan kelas eksekutif relasi Semarang Tawang - Gambir yaitu KA Argo Muria tambahan (KA 7001) dan KA Sindoro tambahan. KA Argo muria tambahan berangkat dari Semarang Tawang jam 07:00 wib serta tiba di Gambir jam 13:08 WIB. Sedangkan KA Sindoro tambahan (KA 7003), berangkat dari Stasiun Semarang Tawang jam 16:50 wib, tiba di gambir jam 23:03 WIB. (aliy)