Ditjen Perhubungan Darat Gelar Aksi Peningkatan Kapasitas Pelajar Peduli Keselamatan Tahun 2018

  • Oleh :

Selasa, 27/Feb/2018 10:11 WIB


2018-02-27 10.16.032018-02-27 10.20.33BOGOR (BeritaTrans.com) - Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat (Hubdat) Kementerian Perhubungan menggelar aksi Peningkatan Kapasitas Pelajar Peduli Keselamatan Tahun 2018.Aksi yang diikuti 36 pelajar pilihan dari 23 propinsi itu dibuka Dirjen Perhubungan Darat Drs. Budi Setiyadi, SH, MSi, Selasa (27/2/2018) pagi.Gelaran itu antara lain juga dihadiri Direktur Pembinaan Keselamatan Ditjen Hubdat Ahmad Yani, mantan Dirjen Hubdat Iskandar Abubakar, pengamat transportasi Darmaningtyas, kalangan Dinas Perhubungan dan kalangan pendidik.Kegiatan itu, Dirjen Budi mengutarakan bertujuan meningkatkan kesadaran pelajar dalam mematuhi peraturan lalu lintas dan mengurangi risiko akibat kesalahan berprilaku tidak tertib di jalan.Selain itu, dia mengutarakan memberikan reward atas prestasi tertib berlalu lintas dan kepedulian tinggi terhadap upaya menjaga keselamatan di jalan."Membangun budaya tertib berlalulintas sejak dini atas dasar kesadaran pribadi dan tanggung jawab moral untuk meningkatkan keselamatan," jelasnya.Kegiatan itu, Budi Setiyadi menuturkan pelajar diharapkan menyebarluaskan informasi di kalangan generasi muda di lingkungan sekitarnya dan menyelamatkan genrasi muda sebagai aset bangsa. (awe).

Tags :