Pesan Menhub: Gunakan Transportasi Massal dan Tidak Menggunakan Sepeda Motor

  • Oleh : an

Minggu, 03/Jun/2018 21:32 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Menhub Budi Karya Sumadi menganjurkan kepada masyarakat untuk pulang mudik merayakan Lebaran dengan menggunakan transportasi massal dan tidak menggunakan sepeda motor. Pemerintah bersama BUMN dan swasta telah menyeleanggarakan mudik gratis dengan berbagai moda transportasi, baik darat, laut dan kereta apu serta kapal roro.Kini, kuota mudik gratis yang masih tersedia adalah dengan kapal laut dan kapal roro. Untuk mudik dengan kapal roro melayani tiga kota, yaitu Bandar Lampung, Semarang dan Surabaya. Sedang mudik dengan kapal Pelni dan kapal perintis akan melayani ke dua tujuan yaitu Tanjung Emas Semarang dan Tanjung Perak Surabaya.Menhub Budi Karya juga menganjurkan masyarakat memilih kendaraan angkutan massal sesuai dengan kebutuhan dan tujuannya masing-masing."Pemikiran masyarakat memang beragam, ada yang merasa nyaman naik bus karena point to point dan bisa turun langsung di depan rumah. Kalau kereta api lebih tepat waktu tetapi tidak point to point," kata Menhub disela-sela peninjauan ke Terminal Pulogebang, Jakarta, Minggu (3/6/2018).Dia menambahkan, tahun 2018 ini mudik gratis kapal laut Kemenhub pun masih banyak dan bisa dapat doorprize dengan hadiah sepeda motor. "Jadi dari 15.000 masih ada 3.000 kuota lagi. Jadi kepada mereka yg ingin mudik masih bisa menggunakan ini dari Jakarta menuju Semarang," jelas Menhub lagi.Turut hadir mendampingi Menhub dalam peninjauan yaitu Direktur Jenderal Perhubungan Darat Budi Setiadi, Kepala BPTJ Bambang Prihartono, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta Andri Yansyah serta pejabat di lingkungan Kementerian Perhubungan. (helmi)