Tari Sekar Jagad Awali Rangkaian Ramp Safety Awareness Pusbang Hubud-BP3 Curug di Bali

  • Oleh : an

Senin, 03/Sep/2018 07:56 WIB


IMG-20180903-WA0013BADUNG (BeritaTrans.com) - Tari Sekar Jagad menjadi sajian pembuka pada acara Ramp Safety Awareness di Kuta, Badung, Bali Senin (3/9/2018)Tarian yang diperankan lima gadis Bali nan cantik itu langsung menjadi pusat perhatian peserta training yang berasal dari berbagai negara di Asia dan Afrika tersebut.Tarian Sekar Jagad dilanjutkan dengan pengalungan karangan bunga sebagai tanda selamat datang kepada Kapusbang SDM Hubud Sri Lestari Rahayu, SH, LLM.Acara Ramp Safety Awarness sendiri dilaksanakan Trainair Plus, Pusbang SDM Hubud dan Balai Pendidikan dan Pelatihan Penerbangan (BP3) Curug.Program beasiswa pendidikan personel penerbangan ini diberikan dan dilaksanakan oleh Pusbang SDM Hubud. Cuma pelaksanaannya menggunakan anggaran BP3 Curug.Trainair Plus sendiri sudah memiliki beberapa jenis diklat penerbangan. Program diklat itu sudah diakui dan memenuhi standar ICAO.Program diklat SDM bidang penerbangan ini merupakan bagian peran aktif Indonesia, melalui Pusbang SDM Hubud sebagai anggota ICAO untuk meningkatkan kapasitas SDM dan keselamatan penerbangam di dunia.Training di bidang keselamatan ini akan berlangsung 3-7 September 2018. Sementara diklat akan dibuka oleh Kapusbang SDM Perhubungan Udara BPSDMP Sri Rahayu Lestasi, SH, LLD mewakili Kepala BPSDMP.(helmi)