Pertamina Siap Bangun Bunker BBM Kapal di Singapura

  • Oleh :

Minggu, 15/Mar/2015 18:34 WIB


JAKARTA (beritatrans.com)- Pertamina juga akan membangun bunker BBM di Singapura. Langkah ini merupakan bagian untuk mengembangkan sayap bisnis di negeri Singa itu, terutama untuk kebutuhan bunker BBM perkapalan.Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Ahmad Bambang mengungkapkan, pihaknya siap memperluas pembangunan SPBU di dua negara tersebut. Pertamina juga siap ekspansi di bisnis BBM perkapalan di Singapura."Pertamina juga membangun bunker Bahan Bakar Minyak (BBM) di Singapura untuk menyuplai bahan bakar di kawasan Selat Malaka. Hal tersebut dilakukan, untuk merebut pasar Bahan Bakar Minyak (BBM) bagi kapal-kapal yang melintas Selat Malaka terutama yang keluar dan masuk ke Indonesia," jelas Bambang di Jakarta, akhir pekan lalu."Mereka tak mengisi BBM di Indonesia karena mahal akibat beban Pajak Pertambahan Nilai, Pajak Bahan Bakar Minyak Kendaraan Bermotor (PBBKB) dan iuran BPH Migas. Jadi mereka isi di Selat Malaka," ungkapnya.Pada saat ini, pasar BBM di Selat Malaka dikuasai oleh Singapura dan Malaysia. "Kebutuhan sangat besar, hingga 40 juta Kiloliter (KL) per tahun, kami rebut bertahap, 10 persen saja dulu," ujarnya.Selama ini, Pertamina melalui, PT Patra Niaga sudah memenuhi bahan bakar kapal baik jenis general kargo maupun kargo khusus. Pelayanan bunker itu dilakukan di hampir seluruh pelabuhan utama di Indonesia dengan menggunakan metode ship to ship.(helmi/awe)