MV Stic Inchon & MV Costa Rica Tandai Pergantian Tahun Di Pelabuhan Priok

  • Oleh :

Senin, 02/Janu/2017 11:11 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Pelindo II menandai pergantian tahun dengan melepas kapal terakhir meninggalkan dermaga pada tahun 2016 dan menyambut kapal pertama sandar pada tabun 2017.Pelindo II memberikan apresiasi kepada MV SITC Inchon dari Thailand yang membawa muatan petikemas sebagai kapal terakhir berlayar dari dermaga KSO TPK KOJA. Sedangkan apresiasi untuk kapal yang pertama sandar di awal tahun 2017 diberikan kepada MV. Bulk Costa Rica dari Hongkong dengan membawa muatan petikemas di dermaga Terminal Operasi 2. Pemberian penghargaan dilakukan saat Pelindo II merayakan pergantian tahun Senin dinihari di lingkungan Pelabuhan Tanjung Priok.Sebagai wujud rasa syukur atas karunia selama tahun 2016, serta menyambut tahun 2017, PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) / mengggelar syukuran dan malam hiburan pergantian tahun 2016-2017 di lingkungan Pelabuhan Tanjung Priok.Acara dimeriahkan oleh penampilan artis Ibukota, home band IPC Group, dan penampilan spesial dari Direksi IPC dalam grup Seven Daddies. Dalam kegiatan yang bertajuk Dengan CINTA, IPC Melabuhkan 2016, Melayari 2017 ini dihadiri Direktur Jenderal Perhubungan Laut, Kementerian Perhubungan, Antonius Tonny Budiono, Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Tanjung Priok, I Nyoman Gede Saputra, Kepala Syahbandar Tanjung Priok, Marwansyah, Kapolres Tanjung Priok, Robert Dede, Camat Tanjung Priok, Samsul Huda, Dewan Komisaris IPC, dan seluruh Direksi IPC Group serta karyawan dan stakeholders Pelabuhan Tanjung Priok. (wilam)

Tags :