Kapal Cahaya Laut Tenggelam di Perairan Bangka Selatan, 5 Kru Hilang

  • Oleh :

Sabtu, 22/Des/2018 16:07 WIB


PANGKALPINANG (BeritaTrans.com)- Kapal pencari cumi tenggelam, Jumat (21/12/2018) malam akibat hujan badai yang melanda perairan laut Toboali Bangka Selatan, Kepulauan Bangka Belitung.Sebanyak enam awak ditemukan selamat, sementara lima lainnya masih dalam pencarian tim gabungan.Kepala Kantor SAR Pangkalpinang, Danang Priandoko mengatakan, sebanyak dua tim penyelamat telah bergerak ke lokasi kejadian.Dua tim tersebut terdiri dari satu tim Pos Siaga SAR Toboali dan diperkuat oleh satu tim dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang (Basarnas Bangka Belitung).Kapal KN Cahaya Laut berlayar dengan jumlah awak 11 orang."Info yang didapatkan dari pemilik kapal bahwa kapal berlayar sejak 7 November 2018 dari Jakarta untuk mencari cumi di perairan Bangka Belitung," kata Danang, Sabtu (22/12/2018). Dia menuturkan, pada 21 Desember 2018 pukul 08.00 WIB kapal terkena badai dan oleng lalu tenggelam.Hingga saat ini jumlah POB yang selamat Kapal Cahaya Laut berjumlah enam orang dan lima orang masih dalam pencarian.Daftar ABK hilang: 1. Wayu 2. Aritonang 3. Fenry 4. Iman 5. SitorusDaftar ABK yang selamat: 1. Pasaribu (kapten) 2. Oscar 3. Ujang 4. Rolas 5. Kisron 6. Supriyadi (KKM)(Jasmine/sumber: kompas.com/foto: ilustrasi).

Tags :